Monday, February 13, 2012

Perawatan HONDA JAZZ I-DSI & V-tec di atas 5 tahun

Honda JAZZ i-Dsi. Tentunya usia kendaraan yang semakin bertambah juga menunut perawatan yang makin lebih, apalagi kalau bicara tentang JAZZ i-Dsi yang pertama (2004) yang memang enak dipakai dan irit BBM, namun jangan lupa akan perawatan parts-nya. Dalam pemeriksaan komponen ini anda dapat melakukannya sendiri atau dengan bantuan mekanik, bengkel kepercayaan anda.  Ada beberapa  komponen yang perlu diperhatikan yakni . Power Steering. Fungsinya untuk meringankan putaran setir mobil anda, kebayang bukan bila komponen ini bermasalah, bakalan keluar tenaga ekstra untuk memutar setir, apalagi saat mobil hendak parkir atau tidak berjalan. Pada mobil ini menggunakan Power Steering model elektris yang mengandalkan listrik untuk menggerakan papan bergerigi alias rack steer.Walau belum bermasalah seperti ada kebocoran oli (rembesan), atau ada gejala bunyi, tak ada salahnya jika anda periksakan kondisinya, mengingat harga komponen aslinya kisaran 9 jutaan.  Karet boot as-roda. Komponen karet perlu menjadi perhatian khusus mengingat usia pakainya yang sangat terbatas.Fungsi karet boot as-roda ini sebagai penampung gemuk pelumas, yang tentunya tidak boleh sobek.Joint as-roda yang dilumasi oleh gemuk hanya dilindungi karet berbentuk kerucut ini, dan karet ini sering robek, tanpa sepengetahuan  pemilik kendaraan. Jika karet ini robek sudah pasti gemuk akan keluar dan komponen joint as-roda mulai kedatangan tamu yang tak diundang seperti air, pasir dll, jadi jangan biarkan karet seharga Rp 265 ribu ini merusak joint as-roda yang harganya 20 kali lipat.

Lengan ayun. lower arm atau lengan ayun Honda jazz didesain ringkas, tak heran bila lengan ayun dibuat menyatu dengan bushing arm dan ball joint.Sama dengan karet boot as-roda tadi, komponen ini kerap diabaikan karena posisinya yang ngumpet dibawah,  apalagi kalau tidak ada muncul suara gluduk-gluduk..Dan soal komponen ini gak usah pikir dua kali, bila diketahui sudah rusak atau disarankan untuk diganti oleh sang mekanik, langsung saja diganti, karena part ini jika rusak dapat merembet ke komponen yang lain, soal harga Rp 836 ribu per buah. Rem. Sudah pasti perangkat satu ini mulai habis, mulai dari kampas rem, piringan rem, booster,selang rem, sudah pasti mengalami penurunan kerja, meski masih normal alias masih bisa ngerem, tapi tentunya tidak sepakem sewaktu baru, maklum komponen ini sangat vital lho. Jadi anda harus memeriksakan agar komponen ini selalu dalam keadaan ideal, apalagi kampas rem yang akan habis dalam waktu tertentu, ganti dengan yang baru seharga Rp 400 ribuan. Belt. Tentunya dipengaruhi panasnya suhu ruang mesin dan beratnya beban yang dipikul dari komponen ini akan memperpendek usianya. Sebagai penggerak pulli mesin dan alternator, komponen ini wajib diperiksa, jangan nunggu sampai putus baru diganti, lakukan pengecekan untuk memastikan kondisi  belt belum getas atau rengat. Untuk harga, bengkel resmi mematok harga Rp 65 ribu diluar biaya pemasangan, jangan lupa walaupun berbentuk tali karet, komponen satu ini sangat vital lho.

Sumber : Tabloid Otomotif edisi 31 desember 2011, dengan perubahan kata dari saya. Semoga artikel mengenai perawatan HONDA JAZZ  I-DSI & V-tec di atas 5 tahun ini dapat membantu dan berguna bagi anda. Trims wasalam..






0 komentar:

Post a Comment

View My Stats

Automobile blogs